Zenny, FEW Syrian Kawin dan Melahirkan Bayi Hamster

Zenny, si Cantik Berbulu Putih

Awalnya dia adalah seorang yang sangat pemalu. Ia bahkan sedikit penakut. Saat itu, adalah saat di mana dia diadopsi untuk pertama kali.

Flesh Eared White female, berusia sekitar 7 minggu pada saat pertama kali saya adopsi beberapa bulan lalu. Saya seringkali mengajaknya bermain dan mengenal bagaimana lingkungan keluarga kecil kami menyambutnya dengan ramah.

Tak sampai seminggu, Zenny sudah bisa mengenal dan bersikap baik kepada saya. Dia pun sangat senang bermain roda putar dan aktif bermain-main.

Kawin dan Melahirkan
Perhitungan pun saya lakukan. Salah satu tujuan utama mengawinkan hamster syrian ini adalah untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik, terutama menyangkut temperamen dan kesehatan.

Awal mengadopsi Zenny memang sudah direncanakan pula sebagai lanjutan proyek persilangam melalui metode cross breeding dalam Syrian Project: The Offspring Of Thr Black.


Dan pada saat usianya sudah memasuki dewasa dan matang, dia pun dikawinkan dengan JinJin Black Eye Cream sebagaimana umumnya cara mengawinkan hamster syrian berlandaskan pada etika pembiakan yang baik dan semestinya.

Selama 17 hari masa kehamilannya, akhirnya Zenny berhasil melahirkan bayi-bayi yang lucu dan menggemaskan pada tanggal 23 September 2017.

Bagikan

Artikel Lainnya

Zenny, FEW Syrian Kawin dan Melahirkan Bayi Hamster
4/ 5
Oleh

Berlangganan Artikel

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.